uCO8uJcd2NOW77jAZ4AbbiNUmGHcS2tFraLMRoIi

IPA Kelas 5 Sistem Gerak pada Vertebrata



Halo sobar cer-dik.com pada artikel ini kita akan membahas tentang organ gerak pada hewan vertebrata. Apa saja organ geraknya? Apa yang dimaksud dengan vertebrata? Yuk simak artikel berikut ini.

Kelinci

Kaki pada kelinci memiliki fungsi untuk bergerak. Kelinci bergerak dengan cara meloncat menggunakan dorongan dari kaki belakang dan menahan loncatan dengan kaki depan. Pada kelinci kaki belakang berukuran lebih panjang dan kuat dibandingkan kaki bagian depan.

Katak

Katak merupakan salah satu hewan yang bergerak dengan cara melompat. Katak melompta dengan sepasang kaki bagian belakang dan mendarat menggunakan sepasang kaki bagian depan. Kaki katak bagian belakang lebih panjang dan kuat dibandingkan dengan kaki katak bagian belakang. Katak merupakan salah satu hewan amphibi (hewan yang dapat hidup di air dan di darat secara sekaligus).

Ular

Ular bergerak dengan menggunakan rangka tubuh dan perutnya sebagai alat untuk bergerak. Kedua organ gerak ini berfungsi untuk meliuk ke kiri dan dan ke kanan. Ular salah jenis reptilia (hewan yang bergerak dengan cara merayap atau melata)

Kadal

Kadal merupakan salah satu hewan reptilia sama seperti ular. Namun yang membedakan adalah kada memiliki kaki. Kaki pada kadal berfungsi sebagai organ gerak. Kaki pada kadal tersebut selain berfungsi untuk bergerak melata, ia juga berfungsi untuk berlari dari predator yang ingin memangsanya.

Burung

Organ gerak pada burung adalah sayap dan kaki. Fungsi sayap adalah untuk berpindah tempat terbang di udara dan mencari makan. sementara kaki pada burung berfungsi untuk mencengkram, hinggap, hingga berjalan ketika burung sedang berada di tahan. Burung merupakan salah satu hewan dalam jenis vertebrata yang memiliki bulu dan sayap.

Gerak ikan dalam air

Salah satu hewan yang memiliki sistem gerak yang unik adalah ikan. Ikan termasuk dalam jenis hewan vertebrata. Vertebrata adalah makhluk hidup yang memiliki tulang belakang.

Bentuk ikan pada umumnya seperti rudal. Bentuk ini mempermudah ikan ketika ingin meliuk kekiri dan kenanan. Selain itu bentuk ini memiliki fungsi lain yaitu mengurangi hambatan saat ikan bergerak di air.

Dua alat gerakan yang umumnya dimiliki ukan adalah sirip dan sirip ekor. Kedua alat gerak ini berfungsi untuk mendorong gerakan ikan di air.

Selain dua organ tersebut, ikan memiliki gelembung renang yang berada di dalam tubuhnya. Gelembung renang yang dimikili oleh ikan ini dapat membantu ikan mengatur gerak naik dan turun.

Ikan memiliki otot dan susunan tulang belakang yang lentur atau fleksibel. Hal ini berfungsi untuk mendorong gerak sirip ekor. Pada umumnya ikan menggunakan gerak tubuh kekanan dan kekiri secara bersamaan dengan sirip ekornya untuk menghasilkan gaya dorong kedepan. Namun ada beberapa jenis ikan yang hidup di daerah terumbu karang tidak dapat bergerak dengan cepat. Hal ini disebabkan ikan tersebut bergerak hanya menggunakan kedua sirip samping dan sirip tengah.

Related Posts
Sugeng Riyanto
Aktif mengajar di SDN Cipinang Besar Selatan 08 Pagi. Purna PSP3 Kemenpora XXIV. Pernah menjadi sukarelawan UCFOS PK IMM FKIP UHAMKA. Kini tercatat sebagai salah satu guru penggerak angkatan 7. Penulis Buku "Pendidikan Tanpa Sekolah. Suka berpergian kealam bebas, Menulis berbagai jenis artikel.

Related Posts

Post a Comment